3 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Takkan Mati Gaya

3 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Takkan Mati Gaya

--

NTT, DISWAY.ID - Mencari mobil baru bagi para muda-mudi tak jarang menemukan tantangan terutama soal harga. Tak sedikit para kawula muda mengeluhkan harga mobil baru yang makin lama makin mahal.

Ada alternatif yang jauh lebih murah yakni membeli mobil bekas keluaran era 2000-an yang performanya masih berani diadu dengan mobil baru.

Tak selalu ketinggalan zaman, beberapa mobil lawas keluaran tahun 2000-an hingga 2010-an punya gaya dan desain timeless.

Alhasil, desain dari beberapa mobil lawas berikut masih cocok bagi para muda dan mudi, khususnya mahasiswa.

Toyota Soluna

Tak perlu takut pakai Soluna kala hendak ke kampus atau nongkrong.

Soluna punya potensi besar untuk dimodifikasi agar tampil keren dan berbeda dengan harga murah meriah.

Kelebihan Soluna lainnya terletak di mesinnya yang irit BBM, perawatan mudah, suku cadang melimpah, dan cocok untuk pemakaian sehari-hari.

Mesin: 1.5 Liter, 4 Silinder Segaris, 16 Valve, DOHC (Twincam)

Kode mesin: 5A-FE (Electronic Fuel Injection/EFI),

Tenaga maksimum: 95 ps pada 5.600 RPM,

Transmisi: Manual 5-Percepatan dan Otomatis (A/T)

Harga: Rp30 jutaan.

Honda Civic Ferio

Sumber: